Kemenkeu Buka Lowongan 6.000 PNS


Ilustrasi. (Foto: Setkab) Ilustrasi. (Foto: Setkab)
JAKARTA - Kementerian Keuangan (Kemenkeu) akan melakukan perekrutan 6.000 Pegawai Negeri Sipil (PNS) baru pada 2013. Dari 6.000 PNS baru tersebut, akan digolongkan pada ikatan dinas dan untuk umum.

Sekjen Kemenkeu Kiagus Badaruddin mengatakan, saat ini semua peserta tetap menempuh jalur yang sama atau melakukan tes yang sama. Dia melanjutkan, jumlah PNS baru yang berjumlah 6.000 orang masih terbilang kurang.

Menurutnya, Kemenkeu telah mengajukan tambahan 9 ribu-10 ribu PNS baru, yang tujuannya untuk mengisi PNS Bea Cukai dan Kantor Pajak. "Kita ngajuin 9 ribu hampir 10 ribu, yang diterima hanya 6 ribuan," kata dia kepada wartawan, seusai Rakernas di Kemenkeu, Jakarta, Kamis (12/9/2013).

Dia menjelaskan, tidak diterimanya ajuan jumlah PNS baru yang telah diberikan Kemenkeu dikarenakan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) memiliki road map dari masing-masing kementerian. "Untuk mencapai jumlah yang maksimal, dia menerapkan zero gross, road map kita menghormati itu," tambahnya.

Kiagus melanjutkan, dalam menerima ajuan PNS, KemenPAN-RB akan menghitung anggarannya dengan teliti, agar tidak adanya PNS yang direkrut dalam jumlah banyak, sehingga menyebabkan ketidakseimbangan dengan anggaran yang dikeluarkan.

"Dirjen anggaran sekian puluh ribu, seiring jumlah ada alokasi anggarannya, dia minta persetujuan Kemenkeu, setelah disetujui, sehingga jalannya seiring," tutup dia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar